Minggu, 27 Mei 2012

PERPUSTAKAAN KESEHATAN?? Yang Tertarik Masuk... ^^

Adakah dari kawan – kawan yang senang dengan bidang kesehatan? pastinya tak perlu kuatir. Karena dalam bidang perpustakaan yang kita geluti ini, kita juga bisa terjung dan ikut berperan dalam lingkup kesehatan. coba teman – teman tengok Perpustakaan Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Teman–teman bisa coba buka ttp://perpustakaan.depkes.go.id:8180/ Perpustakaan ini melayani kebutuhan informasi bagi para pembuat kebijakan, peneliti, ilmuwan dan profesional kesehatan. Ini berfungsi sebagai sumber utama informasi di bidang kesehatan dan medis bagi Indonesia.
Perpustakaan DEPKES juga melakukan kegiatan advokasi, mempromosikan dan mendukung kesehatan manajemen informasi dan kegiatan sosialisasi di Indonesia melalui Sastra Perpustakaan Kesehatan Nasional, dan Layanan Informasi (HELLIS) jaringan dan bekerja sama dengan Kantor Negara WHO untuk Indonesia.

Banyak informasi baik buku maupun digital yang dapat dicari di situs tersebut. Laporan kegiatan dan berita – berita terkini dan sangat bermanfaat seputar kesehatan maupun kegiatan kementrian kesehatan dan lembaga lainnya.

Selain itu, ada beberapa link tentang Federasi WHO yang memberikan fasilitas pencarian  dari Gudang Ilmu Kesehatan di WHO dan lembaga lain yang terletak di 11 negara anggota di wilayah WHO se-Asia Tenggara; link yang terhubung dengan Perpustakaan di beberapa universitas seperti UI dan UGM; link tentang komunitas dan koleksi yang disediakan dalam kementerian kesehatan institutional Repository.

Banyak informasi yang dapat kita baca didalamnya namun, tak banyak informasi yang mengulas bagaimana acara perekrutan atau pun cara agar dapat mengikuti kegiatan magang didalam lembaga perpustakaan DEPKES RI tersebut. Hanya laporan kegiatan workshop maupun bazar dan pameran serta bantuan – bantuan lembaga saja yang di publikasikan. Selain itu, kesempatan masyarakat se indonesia dimana pun berada untuk dapat bekerja di lembaga tersebut tidak dapat diketahui karena kurangnya informasi yang disebarkan. Hanya khusus daerah jakarta dan sekitarnya saja yang dapat mengaksesnya. Mungkin perlu adanya publikasi secara nasional perpustakaan yagn berhubungan dengan kesehatan nasional ini, agar dapat berhubungan langsung pula secara internasional dengan negara lain tentang kesehatan dunia.

Teman – teman juga bisa menegok NLM.

Tahukah teman – teman tentang lembaga Internasional ini?
Situs ini saya dapat ketika saya berfikir untuk bisa bekerja di luar negeri namun tentunya sesuai dengan ilmu yang saya geluti ini. NLM  atau U.S National Library of Medicine merupakan institusi kesehatan nasional yang memiliki alamat situs sebagai berikut http://www.nlm.nih.gov/ 

NLM merupakan perpustakaan dengan koleksi biomedis terbesar di dunia.  NLM memiliki misi yang mencakup kegiatan internasional yakni: membantu kemajuan ilmu medis melalui pelestarian, penyebaran, pengumpulan, dan pertukaran informasi penting demi kemajuan kedokteran dan kesehatan. Karena bahasa yang digunakan adalah bahasa internasional ( bahasa inggris ) maka saya menangkap sedikit maksud dari sejarah NLM.
     Lembaga ini memiliki MedlinePlus yakni situs web perpustakaan Nasional Kedokteran untuk informasi konsumen kesehatan. Situs ini juga menawarkan versi bahasa Spanyol. Database lain menyediakan informasi tentang katalogisasi dan serial, data kesehatan toksikologi dan lingkungan, AIDS, dan daerah khusus lainnya. PubMed Central (PMC) merupakan situs gratis untuk full-teks digital arsip biomedis dan jurnal untuk ilmu sastra kehidupan.

Kemitraan internasional NLM yang memperkuat dan memperluas akses global terhadap literatur kesehatan dunia. Target NLM adalah NLM berperan dalam Inisiatif Multilateral Malaria, memimpin upaya untuk meningkatkan konektivitas internet dan akses ke literatur medis bagi para peneliti malaria di 19 lokasi di 13 negara Afrika.

Program – program internasional  lainnya seperti : layanan perpustakaan, seperti pinjaman antar lembaga-lembaga asing, pelatihan pustakawan dan editor jurnal medis dari negara berkembang; konsultasi teknis, bekerjasama dengan organisasi internasional, pemerintah dan non-pemerintah; pertemuan dengan pengunjung internasional; dan partisipasi yang sesuai dalam perjanjian bilateral resmi kesehatan di amerika serikat.

Demikian pula kerjasama – kerjasama internasional lainnya yang begitu mengagumkan.
Situs ini juga menerangkan bagaimana pelatihan - pelatihan yang dapat dilaksanakan bagi mahasiswa yang beruntung dapat bergabung ke lembaga besar ini karena bakat mereka.

Semoga suatu saat nanti, lembaga perpustakaan di indonesia bukan hanya sekedar lembaga yang hanya mengarsipkan dan memberikan informasi bagi masyarakatnya namun juga dapat memberikan peranan penting dalam interaksi, kerja sama, dan berhubungan dengan negara lain di dunia internasional.

So, terbukakah wawasan kalian tentang perpustakaan?hilangkah image pustawakan yang profesinya masih dipandang sebelah mata oleh masyarakat kita? yak.. berbanggalah kawan.. ^^







NB : maaf jika ada informasi yang kurang jelas atau salah dikarenakan terjemahan yang sulit dipahami.. 

Tidak ada komentar: